Senin, 12 Januari 2009

komik indon jadul


masih ingat tokoh super hero lokal, Gundala, Rado, Pangeran melar dll. bagi pembaca dan penggemar komik lokal tahun 70an pasti ingat. tokoh-tokoh tersebut sangat populer di kalangan remaja, mungkin ketenarannya pada waktu itu melebihi, tokoh Batman, robin, bahkan spawn. saking tenarnya tokoh Gundala sampai difilmkan di layar perak. Pada waktu itu komik-komik lokal merajai komik mancanegara. taman bacaan selalu penuh pengunjung, terutama pada waktu libur. toko-toko buku, lebih tepatnya kios juga ramai pembeli, mereka ingin membeli komik lokal yang terbit setiap bulan dengan cerita-cerita baru. Namun masa panen itu tidak berlangsung lama. tahun 80an, komik lokal masih bertahan dengan sisa-sasa kejayaan. dan tahun 90an benar-benar koma dihajar komik Jepang.
kini ilustrasi dan komik lokal hanya tinggal kenangan dan tinggal sejarah. Mudah-mudahan visual ini dapat mengobati rasa kenangan terhadap komik lama.

Posted by Picasa

Tidak ada komentar:

boneka keramik vintage Holland.

Minat, antik dan berkelas, bahan, keramik, kain, dll harga 250 ribu.